Wednesday 23 November 2016

Dampak Positif Tenaga Endogen


Seperti kita ketahui bersama tenaga tektonisme merupakan saiah satu tenaga endogen yang bersifat membangun. Tenaga tektonisme telah memberi bentuk pada muka bumi yang berupa dataran-dataran tinggi dan pegunungan. Seandainya tenaga tektonisme tidak ada, tentunya kita tidak akan menemukan adanya dataran tinggi dan pegunungan di permukiaan bumi, Sebenamya dataran tinggi merupakan bagian dari pegunungan, akan tetapi bentuknya retatif datar dibandingkan dengan bentuk pegunungan yang bergelombang. Hal itu patut kita syukuri karena tenaga endogen yang berupa tektonisme telah membentuk dataran tinggi dan pegunungan dan memberikan manfaat yang cukup banyak bagi kehidupan manusia. Karena bentang alam yang berupa dataran tinggi dan pegunungan dapat digunakan sebagai tempat yang baik untuk hal-hal berikut ini:
1)    Sebagai lahan pertanian yang memenuhi syarat bagi pertumbuhan berbagai tanaman sayuran, buah-buahan, serta tanaman lainnya.
2)    Kawasan yang menjadi penampung air hujan sehingga dapat menjadi sumber air bagi sungai-sungai disekitamya.
3)    Sebagai Pusat pembangkit tenaga air (PLTA), bagi kawasan di sekitarnya
4)    Tempat hisup bagi berbagai jenis hewan, khususnya hewan liar, karena daerah pegunung pada umumnya tertutup oleh hutan.
5)    Sebagai penghasil berbagai hasil hutan, karena pegunungan sangat cocok untuk tempat hidup bagi berbagai pohon-pohon pembentuk hutan.
6)    Menghasilkan barang tambang, terutama daroi jenis logam seperti bijih besi, emas, nikel, tembaga, dan lain-lain.
7)    Umumnya Tanah di daerah pegunungan subur karena pada disekitamya terdapat gunung-gunung berapi.
8)    Sebagai tempat pariwisata yang mengundang kunjungan wisatawan baik domestik maupun mancanegara, karena udaranya sejuk.

No comments:

Post a Comment